Peluang kerja yang ada saat ini terutama pada jurusan teknik informatika sudah berkembang sangat pesat. Jurusan ini menjadi incaran para lulusan sekolah menengah atas dan menengah kejuruan. Karena prospek kerja teknik informatika dari IDS Digital College dianggap lebih mumpuni dibandingkan dengan prospek lainnya.
Meski demikian dari sekian banyak prospek kerja teknik informatika yang ada, hanya ada beberapa saja yang paling banyak diburu oleh lulusan SMA atau SMK. Setidaknya ada 2 profesi yang menjadi incaran mereka. Tentu Anda penasaran bukan pekerjaan apa saja yang menjadi incaran lulusan teknik informatika? Berikut ulasannya!
2 Prospek Teknik Informatika Dari IDS Digital College Yang Paling Diincar
1. Game Developer
Game developer, merupakan salah satu profesi yang paling diincar oleh lulusan teknik informatika. Kenapa?
Alasannya pun terdapat pada data yang menunjukkan kalau setiap tahun perusahaan yang bergerak di industri game semakin berkembang. Contoh yang bisa menjadi referensi untuk Anda adalah pada tahun 2016, dimana sebuah industri game mobile global berhasil meraih uang yang sangat besar sebesar ratusan triliun rupiah.
Melihat peluang tersebut tentu juga menjadi daya tarik tersendiri bagi developer indie. Kini banyak developer indie yang mulai merangkak meraih penghasilan sampai lebih dari miliaran rupiah.
Tentu menjadi pertanyaan bukan, darimana penghasilan tersebut didapatkan?
Menurut informasi yang santer didengar, bahwa saluran penghasilan yang mereka dapatkan dari beberapa sumber, salah satunya adalah dengan menjual produk berupa game yang dijual lepas dengan harga yang tidak tanggung-tanggung.
Selain itu juga ada yang berasal dari menjual layanan, yakni dengan menggratiskan game yang mereka buat dengan imbalan berupa IAP atau in-app purchase. Kata lainnya, berasal dari iklan yang sering muncul di dalam game.
Cara lain yang bisa Anda gunakan adalah dengan menjual merchandise. Karena biasanya penggemar game akan dengan suka hati membeli barang yang berhubungan erat dengan game yang mereka mainkan. Ada banyak ragam merchandise yang bisa Anda jual, seperti tas, casing ponsel, topi, kaos, dan lainnya.
Hal-hal tersebut yang berhasil membuat game developer besar merekrut pencipta game yang tidak hanya kreatif namun juga menjual. Game developer rela menggaji karyawan dengan gaji yang besar asal mereka mampu bekerja sesuai dengan kebutuhan perusahaan. Menariknya lagi, gaji untuk seorang karyawan yang bekerja di perusahaan game developer bisa mencapai 15 juta rupiah dalam sebulan saja.
2. IT Consultant
Untuk sebagian orang yang sudah lama bernaung di dunia teknik informatika tentu akan merasa jenuh dengan rutinitas yang mengharuskan bekerja di depan komputer. Bila sudah demikian, maka tidak jarang bagi yang sudah memiliki pengalaman banyak akan memutuskan menjadi seorang IT consultant.
Apa saja sih tugas dari seorang IT consultant?
Tugas utama seorang IT CONSULTANT adalah memberikan saran. Anda bekerja dengan memberikan masukan kepada perusahaan yang sedang bingung untuk memilih teknologi informasi terbaik bagi perusahaan. Dan menariknya, Anda juga dapat memberikan masukan kepada klien mengenai harga yang harus dikeluarkan untuk menggunakan semua teknologi informasi sesuai dengan kebutuhan.
Intinya Anda memiliki peran penting untuk memastikan teknologi informasi yang akan digunakan apakah efektif dan efisien bagi perusahaan.
Dan bagian penting lainnya yang banyak menjadi incaran adalah penghasilan seorang IT consultant bisa mencapai antara 7 sampai dengan 10 juta rupiah, tergantung dari beban kerja yang Anda lakukan. Umumnya seorang IT consultant tidak hanya mampu satu atau dua perusahaan saja, tetapi bisa lebih dari 5 perusahaan. Tentu Anda bisa bayangkan bukan berapa jumlah gaji yang bisa Anda bawa pulang setiap bulan hanya dengan menjadi seorang IT CONSULTANT?
Nah, bagaimana? Menarik sekali bukan prospek kerja teknik informatika di atas? Jadi tunggu apalagi, ayo bergabung dengan IDS Digital College. Dan temukan passion Anda untuk terjun ke dunia kerja.